Kompetensi Keahlian
TEKNIK KENDARAAN RINGAN
Bergerak dalam bidang teknik rekayasa otomotif yang menekankan keahlian pada bidang penguasaan jasa perbaikan kendaraan ringan. Kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan menyiapkan peserta didik untuk bekerja pada bidang pekerjaan jasa perawatan dan perbaikan di dunia usaha/industri.
TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN
Bergerak dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi yang mempelajari seluk beluk komputer dan jaringan, seperti pemasangan, troubleshooting, perbaikan, perawatan software dan hardware komputer, menangani jaringan komputer, membuat WEB dan sebagainya. Kompetensi keahlian Teknik Komputer dan Jaringan menyiapkan peserta didik dengan pengetahuan dan keterampilan sehingga mampu bekerja sebagai teknisi komputer maupun administrator jaringan di berbagai dunia usaha/industri.